Gempa 6,0 SR Guncang Kepulauan Kuril di Rusia

- 9:03 PM
advertise here
advertise here
Moskow (AFP/ANTARA) - Gempa berkekuatan 6,0 skala Richter mengguncang Semenanjung Kamchatka sebelah timur wilayah kepulauan Kuril di Rusia pada Jumat, dilaporkan oleh Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS).

Gempa mengguncang pada 1958 GMT, 132 kilometer sebelah tenggara kota Severo-Kurilsk dengan kedalaman 18,6 kilometer, tutur USGS.

Gempa susulan terjadi pada 2122 GMT pada 4,7 skala Richter dengan kedalaman 38 kilometer.

Jumat pagi, gempa yang lebih besar dengan intensitas 7,2 skala Richter mengguncang utara Jepang, namun peringatan tsunami tidak dikeluarkan.

Wilayah tersebut memang terkenal rawan gempa.(antara)
Advertisement advertise here
 

Start typing and press Enter to search